Memperingati Hari Guru Nasional Ke-73, 3 Ketua Prodi di STIE-Sak Kunjungi Sekolah

ADVERTORIAL, BERITA1,230 Pembaca

SUNGAIPENUH-Hari guru adalah hari dimana kita memperingati jasa yang selama ini telah diberikan oleh sang pahlawan tanpa tanda jasa, mereka dengan ikhlas menyampaikan ilmu yang telah mereka peroleh semasa menuntut ilmu, mereka mengamalkan ilmu mereka, dan memberikan kepada para calon penerus bangsa ini.

Dalam rangka hari yang bersejarah ini (Hari Guru Nasional) tiga Ketua Prodi STIE Sakti Alam Kerinci kunjungi beberapa Sekolah dalam rangka memperingati hari Guru Nasional yang ke-73, sekaligus penyerahan hadiah juara Lomba Olimpiade Ekonomi yang di selenggarakan oleh Ketua Program Studi Manajemen.

Beberapa Sekolah yang dikunjungi adalah SMA Negeri 1 Kerinci dan SMA Negeri 6 Kerinci, Selasa (27/11/2018).

Hari Guru mewakili sebuah kepedulian, pemahaman, dan apresiasi yang ditampilkan demi peran vital seorang Guru, yaitu mengajarkan ilmu pengetahuan dan membangun generasi.

Baca Juga:  Iming-iming PPPK, Dugaan Pungli 7 Hingga 8 Juta Dilakukan Kabid Damkar Kabupaten Kerinci

Tujuan diperingatinya hari Guru adalah untuk memberikan dukungan kepada para Guru dan meyakinkan mereka bahwa keberlangsungan generasi di masa depan ditentukan oleh guru.

Ketiga Ketua Program Studi yang ada di STIE Sakti Alam Kerinci tersebut yaitu Gampo Haryano, SE., MM ketua Program Studi Manajemen, Heppi Syofya, SE., M.Si Ketua Program Studi Ekonomi Pembangunan, dan Zachari Abdallah, SE., M.Ak Ketua Program Studi Akuntasi.

Kunjungan ini juga melaksanakan berbagai kegiatan. Penyerahan Hadiah Olimpiade Ekonomi Program Kerja Prodi Manajemen, Peringatan Hari Guru Nasional, dan Penyerahan Tiket Seminar Internasional Program Kerja Prodi Ekonomi Pembangunan kepada Siswa-siswi Sekolah yang dikunjungi.

Ketiga ketua program studi STIE-Sak berharap, dengan adanya kunjungan 3 Ketua Prodi STIE Sakti Alam Kerinci ini dapat memberikan pemahaman kepada siswa-siswi agar bisa menghargai dan menghormati para guru di sekolah mereka.

Baca Juga:  Respon Keluhan Warga, Pj Bupati Kerinci Asraf Turun Langsung Ke Lokasi Objek Wisata

Gampo Haryono, selaku Ketua Prodi Manajemen menyampaikan, Kegiatan Olimpiade Ekonomi STIE Sakti Alam Kerinci ini adalah kegiatan Olimpiade pertama yang menggunakan sistem Komputer, dan kegiatan ini juga akan menjadi agenda lomba tahunan di STIE Sakti Alam Kerinci.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu demi suksesnya acara ini, dan selamat kepada para pemenang, semoga acara ini bisa menjadi motivasi untuk menjadi yang terbaik di bidang ekonomi kedepannya” Tutup ketua Prodi Manajemen. (dil/adv)

BAGIKAN :

Comment