Pekan Olahraga AMIK-DP 2019, Turnamen Futsal Mahasiswa Baru Muncul Sebagai Juara

BERITA, OLAHRAGA, PENDIDIKAN1,841 Pembaca

Sungai Penuh-Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) Depati Parbo Kerinci merupakan satu-satunya perguruan tinggi bidang komputer yang ada di Kabupaten Kerinci dan  Kota Sungai Penuh dibawah naungan Yayasan Depati Parbo yang diketuai oleh Bapak H. Nasrul Madin, SE., MM dan selaku direktur Bapak Ferdinal R, S.Kom., M.Kom.

AMIK Depati Parbo Kerinci berdiri pada tanggal 1 Agustus 2003 berdasarkan surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia dengan satus Terakreditasi B.

Tidak hanya satu-satunya kampus yang mendalami ilmu komputer, AMIK Depati Parbo juga peduli terhadap olahraga. Bentuk kepedulian AMIK-DP terhadap olahraga melalui Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) adakan acara Pekan Olahraga dengan tema “Menanamkan Jiwa Sportifitas dan Kerjasama Serta Menjalin Silaturahmi Antar Mahasiswa.”

Baca Juga:  Jabatan 4 Tahun, Gugatan 13 Kepala Daerah Dikabulkan MK

Presiden Mahasiswa (PRESMA) AMIK-DP Ahmad Andes Harpy, menyampaikan Pekan Olahraga ini merupakan bentuk kepedulian AMIK-DP terhadap olahraga.

Ditambahkannya “kegiatan pekan olahraga ini merupakan agenda tahunan BEM AMIK-DP, dan membuktikan bahwa mahasiswa AMIK-DP tidak hanya mampu menguasai ilmu programer tetapi juga mampu menguasai beberapa bidang olahraga”

“Adapun bidang olahraga yang dipertandingkan pada pekan olahraga tahun ini terdiri dari cabang, voli ball, sepak takraw, dan tarik tambang, yang pesertanya adalah mahasiswa AMIK-DP antar lokal.” jelas presma.

Berdasarkan pantauan media explorenews.net pada hari minggu sore, (13/10/2019) di lapangan Futsal Mutiara Hitam diadakan final turnamen futsal Program Studi (prodi) Manajemen Informatika (MI) Semester I lokal 1 Vs Program Studi Manajemin (MI) Semester II lokal 2.

Baca Juga:  Pemilu 2024, Kualitas Pengawasan Bawaslu Kabupaten Kerinci Dipertanyakan

Dimana final tersebut prodi MI semester 1 lokal 2 berhasil tumbangkan prodi MI semester 1 lokal 1 dengan skor permainan 7-7 dan dilanjutkan dengan adu finalti dengan skor 2-0.

Dengan adanya turnamen ini presma AMIK-DP berharap dapat menjadi ajang pencari  bibit-bibit, baik individu maupun tim sehingga dapat menuju ke ajang yang lebih tinggi lagi. Selain itu juga dapat menjadi sarana menjalin silaturrahmi antar mahasiswa khususnya di AMIK-DP. (Red)

BAGIKAN :

Comment