Jadi PJ Sekda Hampir Dua Tahun, Bupati Kerinci Apresiasi dan Salut dengan Asraf

Explorenews.net -Kamis, (14/11/2021), Asraf yang menjadi PJ Sekda Kabupaten Kerinci resmi memasuki habis masa jabatan. Ucapan terimakasih atas membantu Pemerintahan Kabupaten Kerinci di ucapkan langsung oleh Bupati Kerinci.

“Terima kasih Pak Asraf,S.Pt.M.Si, yang hari ini resmi memasuki habis menjadi Pj. Sekda Kabupaten Kerinci,”ujar Bupati Kerinci Adi Rozal.

Bupati Kerinci juga mengapresiasi dan sangat salut dengan kinerja yang telah dilaksanakan Asraf lebih kurang selama 1 Tahun 6 bulan menjadi PJ Sekda.

“Apresiasi dan sangat salut untuk pak Asraf yang selama menjabat sebagai PJ Sekda, memberikan usaha maksimal selama menjabat dan membantu kami mewujudkan Kerinci yang lebih Baik,”ucap Bupati Kerinci.

“kami doakan, semoga Bapak Asraf.S.Pt.M.Si dan keluarga dilimpahi rahmat dan berkah Allah SWT, serta selalu dalam lindungan Allah SWT, aamiin,”tambah Bupati Kerinci.

Baca Juga:  Ternyata Belum Tuntas Dugaan Korupsi Dana KONI Kerinci

Bukan hanya apresiasi, Bupati Kerinci juga sempat menyampaikan ke Asraf untuk sering sering pulang ke Kerinci untuk mengunjungi masyarakat, sebab 2024 sebentar lagi.

“Pak Asraf setelah kembali sebagai pejabat di Jambi, harus sering-sering pulang ke Kerinci untuk mengunjungi masyarakat, Karena 2024 sebentar lagi,”Demikian salah satu apresiasi dari Bupati Kerinci untuk mantan Kasat Pol PP ini.

 

BAGIKAN :