Digelar di Sungai Penuh, Wawako Antos : MTQ Tingkat Provinsi Jambi Awal November

Explorenews.net – Wakil Walikota Sungai Penuh Alvia Santoni pimpin rapat persiapan MTQ ke-51 tingkat Provinsi Jambi, Kamis (2/6/2022).

Bertempat ruang pola Kantor Walikota, Rapat persiapan sebagai tuan rumah MTQ ( Musabaqoh Tilawatil Qur’an ) Ke – 51 tingkat Provinsi Jambi di Kota Sungai Penuh, Wawako Antos di dampingi oleh Sekda, Asisten I, di hadiri oleh Direktur PDAM Tirta Khayangan, Manager PLN, Camat, Kades serta SKPD terkait lingkup Kota Sungai Penuh.

Wawako Antos ke media ini, menyampaikan, rapat dalam rangka persiapan MTQ tingkat Provinsi Jambi yang bertempat di Kota Sungai Penuh membahas mengenai Arena Utama pelaksanaan MTQ di Kota Sungai Penuh.

“Insha Allah MTQ Ke – 51 Provinsi Jambi akan kita laksanakan awal bulan November 2022 mendatang, yang berlokasi di Desa Koto Renah dengan memakai lokasi lapangan Pemkot Kota Sungai Penuh,”ujar Wawako Antos.

Baca Juga:  Iming-iming PPPK, Dugaan Pungli 7 Hingga 8 Juta Dilakukan Kabid Damkar Kabupaten Kerinci

Wakil Walikota Sungai Penuh Alvia Santoni, juga berharap kerjasama dari seluruh SKPD di lingkup Kota Sungai Penuh tentang pembagian tugas – tugas, serta tetap adakan komunikasi dan koordinasi dengan Istansi – istansi terkait agar pelaksanaan MTQ dapat berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan.

“Mari bersama bergandengan tangan dan bekerjasama serta tetap adakan komunikasi dan koordinasi agar pelaksanaan MTQ ke-51 tingkat Provinsi Jambi berjalan sesuai yang diharapkan,”tutupnya.

BAGIKAN :