Terancam Putus Sekolah, Dinas Pendidikan Sungaipenuh Gerak Cepat dan Turun Langsung Kerumah Ibu Erni

Explorenews.net – Kabid Dikdas Roli Darsa dan Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Afdol Goffor Bersama Tim Peserta Didik Dinas Pendidikan Kunjungi Rumah Ibu Erni Yusnita Di Desa Lawang Agung Kecamatan Pondok Tinggi, Kamis (14/7/2022).

Kunjungan ini dalam rangka menjamin kelanjutan Pendidikan Wajib Belajar Sembilan Tahun untuk empat orang anak Ibu Erni.

Hal ini dilakukan saat, Kabid Dikdas Mendapat Informasi dari Masyarakat Bahwa Ada Satu Keluarga tinggal bersama dengan 4 Orang Anak Usia Sekolah SD dan SMP Yang Hanya Tinggal Bersama Seorang Ibu yang Ayahnya Sudah Almarhum yang menjual Sala Di Pasar selama Libur Semester.

“Mendapat informasi dari masyarakat, pihak Dinas Pendidikan bergerak cepat dan turun langsung ke rumah Ibu Erni,”ujar Kabid Dikdas Kota Sungai Penuh Roli Darsa.

Baca Juga:  Iming-iming PPPK, Dugaan Pungli 7 Hingga 8 Juta Dilakukan Kabid Damkar Kabupaten Kerinci

Ditambahkannya lagi, Empat Orang Anak Tersebut Terancam Putus Sekolah dikarenakan Kondisi Ekonomi Keluarga, Anak Tersebut berada di Kelas VII SMP Bernama Harif Mulyadi dan Sudah Kita Daftarkan Masuk Ke SMP Negeri 3 Kota Sungai Penuh , Hanif Mulyadi Kelas V SD 18/XI Karya Bhakti, Habib Mulyadi Kelas IV SD 18/XI Karya Bhakti, Muhamad Riski II SD Negeri 18/XI Karya Bhakti.

” Alhamdulilah Ketika Kita Bersama Tim Peserta Didik Ke Rumah anak-anak Tersebut Mau Kembali Melanjutkan Pendidikan dengan semangat dan sudah kita Hubungi Pihak Sekolah untuk Kembali aktif Melanjutkan Pendidikan sebagaimana seperti anak-anak usia yang sama dengan mereka lainnya,”tambah Roli Darsa.

“Program Wajib Belajar Dua Belas Tahun Ini Merupakan Program Nasional dan Program Bapak Walikota Sungai Penuh Kita Harus Tuntaskan Wajib Belajar Sembilan Tahun sesuai dengan Kewenangan Pemerintah Daerah Menuju Sungai Penuh Maju Berkeadilan,”ungkapnya.

Baca Juga:  SK Dibatalkan, Dugaan Uang Jutaan Diterima Kabid Damkar Perekrutan Anggota Baru

Sebagai informasi, Semua Kegiatan Ini Atas Arahan Bapak Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kota Sungai Penuh.

BAGIKAN :