Mengundurkan Diri, Ini Prestasi yang Diraih Ori Selama Jabat Ketua KONI Sungai Penuh

Explorenews.net – Ketua Umum KONI Kota Sungai Penuh Ori Saputra mengaku ikhlas mengundurkan diri dari statusnya sebagai Ketua KONI kota sungai penuh periode 2021-2025 demi yang terbaik untuk kelancaran Cabor mengikuti PORPROV 2023 dan harapan terbesar untuk kebaikan seluruh Atlit atlit serta pelatih.

“Saya sangat ikhlas demi kepentingan Cabor,Atlit dan pelatih,” ujar Ori seusai Rapat KONI bersama Cabang olahraga kota sungai penuh, Jum’at (19/5)sore.

Menurut Ori Saputra, kepentingan dan kelancaran atlit Atlit dan pelatih mengikuti PORPROV jauh lebih penting daripada harus mempertahankan jabatan sebagai ketua umum KONI kota sungai penuh, karena kita sudah menyiapkan langkah-langkah untuk menghadapi PORPROV.

Untuk diketahui bahwa Prestasi olahraga kota sungai penuh tahun 2022 di kejuaraan provinsi Jambi prestasi sungai penuh meningkat dengan perolehan meraih 99 medali, prestasi olah raga kota sungai penuh tahun 2022 meningkat dengan perolehan 99 medali, terakhir cabor kota sungai penuh mengikuti kejuaraan provinsi pada tahun 2018 sebelum COVID-19 kota sungai meraih 93 medali, dan untuk tahun 2023 kita menargetkan untuk meningkatkan lagi prestasi olahraga kota sungai penuh dalam menghadapi PORPROV, kita menargetkan 130 medali untuk kota sungai penuh, mudah-mudahan teman-teman KONI bersama seluruh Cabor yang akan melanjutkan perjuangan dan pengabdian ini dapat mewujudkan target untuk olahraga kota sungai penuh Berprestasi.

Baca Juga:  Ternyata Belum Tuntas Dugaan Korupsi Dana KONI Kerinci

Ori Saputra juga berpesan kepada seluruh Cabor dan pengurus KONI jaga kekompakan cabor dan KONI kota sungai penuh, semua harus Solid mulai dari KONI,CABOR, Pelatih dan Atlit untuk meraih prestasi, karena dengan kekompakan dan kerja tim kita bisa bisa berprestasi, Hindari konflik-konflik internal yang dapat memecah belah organisasi, karena jika terjadi konflik di tubuh KONI dan cabor maka yang akan dirugikan adalah atlit dan pelatih, hal itu dapat merusak fokus dan konsentrasi Atlit dan pelatih untuk meraih prestasi.

Ori Saputra juga pamit untuk fokus menghadapi pileg 2024 dan minta do’a serta dukungan pengurus KONI,seluruh CABOR untuk maju sebagai calon legislatif kota sungai penuh periode 2024-2029 dengan niat untuk berbuat lebih besar lagi terhadap Olahraga kota sungai penuh dan masyarakat kota sungai penuh.

BAGIKAN :